SMAN 2 Bireuen, Kumpulkan 18 Kantong Darah

Jatiluhuronline, Bireuen - SMA Negeri 2 Bireuen bekerja sama dengan UTD Rumah Sakit dr. Fauziah, mengelar ” Donor Darah ” di halaman kampus SMA Negeri 2 Kabupaten Bireuen pada Selasa (14/09/2021) pagi. 

“Kegiatan Donor Darah di SMA Negeri 2 Bireuen ini rutin di laksanakan, setiap tiga bulan sekali dan terbuka untuk kalangan umum. Tujuannya, untuk membantu kekurangan darah di Kabupaten Bireuen selama ini”. Ungkap Hanapiah, S. Pd, Kepala Sekolah SMAN 2 Bireuen. 

Dikatakan Hanafiah, S.Pd  juga, bahwa kegiatan Donor Darah disekolahnya  merupakan program rutin PMR dan UKS setiap 3 bulan sekali. Walaupun hanya 18 kantong Darah berhasil dikumpulkan, SMA Negeri 2 Bireuen pada Kegiatan Donor Darah kali ini, dirinya merasa bersyukur. 

Kepala sekolah SMA Negeri 2 Bireuen, Hanafiah, S.Pd  kegiatan Donor Darah merupakan program rutin PMR dan UKS setiap 3 bulan sekali.

Selanjutnya, Hanafiah, S.Pd berharap. Semoga Donor Darah ke depan, pesertanya lebih banyak lagi. Meskipun donor darah kali ini, di ikuti oleh anggota TNI dan para siswa/i serta masyarakat  umum. (Hendri/***)

SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER

0 Response to "SMAN 2 Bireuen, Kumpulkan 18 Kantong Darah"

Posting Komentar