Ponpes Al-Ikhwan Tanamkan Rutinitas Baca Qur’an, Satu Hari Satu Juz


Karawang, Jatiluhuronline - Sekumpulan muda-mudi di sebuah majlis membaca Al-Qur’an (Kitab Suci Ummat Islam), bertempat di majlis Al-Ikhwan, Banyusari Karawang. Kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin dalam tiap harinya, membaca satu juz Al-Qur’an per hari. Seperti yang terpantau Jatiluhuronline, Senin (04l05) pagi.

Mereka melakukannya setiap selesai shalat Fardlu dua lembar Al-Qur’an, sedang jumlah lembar dalam satu juz sebanyak 10 lembar, sehingga jika dibagi 5 waktu shalat Fardlu maka selesai satu juz dalam sehari. Dan jumlah hari dalam satu bulan sebanyak 30 hari, maka jika rutin tiap hari, khatam.
Dede Hanafi, salah seorang pengurus Ponpes Al-Ikhwan mengatakan kegiatan positif ini harus menjadi rutinitas tiap hari guna tertanam perbuatan positif dalam tiap perilakunya. Menurutnya kebiasaan baik ini harus dilakaukan secara berjamaah, karena akan memotivasi bagi rekan-rekannya yang lain.

“Dalam hadits diterangkan, Ada dua kenikmatan yang membuat kita lupa bersyukur, yaitu nikmat sehat dan nikmat waktu. Semoga dengan kegiatan positif ini tidak membuat kita lupa mensyukuri nikmat sehat karena menggunakannya dengan kegiatan positif, dan tidak lupa mensyukuri nikmat waktu karena memanfaatkannya dengan amal mulia,” ujar Dede berdasar hadits yang diriwayatkan imam Bukhori.

Rutinitas ini termotivasi oleh sebuah komunitas One Day One Juz yang kegiatannya membaca Al-Qur’an tiap hari satu juz. Dalam kesempatan ini, Dede juga menghadirkan salah seorang pengurus dari komunitas One Day One Juz, untuk memotivasi anak-anak binaannya.

Diko Permana, salah seorang pengurus Komunitas One Day One Juz Karawang, yang dihadirkan Dede, mengatakan dirinya bukan berasal dari pendidikan yang berbasis agama, namun setelah menggabungkan diri menjadi anggota Komunitas One Day One Juz ia merasa kehidupannya berubah menjadi lebih baik, lantaran hidup di lingkungan orang-orang baik.

“Saya merasakan hidup sekarang jauh lebih baik, karena saya hidup bersama teman-teman pencinta Al-Qur’an yang notabene adalah orang-orang baik,” ujar Diko Permana saat memotivasi anak-anak didik di Ponpes Al-Ikhwan.

Kegiatan tersebut pun mendapat testimoni dari salah seorang peserta binaannya, Nur Ajizah, ia mengatakan dirinya telah termotivasi ingin menambahkan rutinitasnya seperti komunitas One Day One Juz.


“Terimakasih untuk kakak-kakak sekalian yang telah menyemangatkan kami untuk membaca Al-Qur’an satu juz tiap hari. Terus terang metode yang diterapkan One Day One Juz tadi sangat memudahkan bagi kami untuk menghatamkan Al-Qur’an tiap bulan,” ujar Nur Ajizah. (AR/***)

SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER

0 Response to "Ponpes Al-Ikhwan Tanamkan Rutinitas Baca Qur’an, Satu Hari Satu Juz"

Posting Komentar