Partai Bulan Bintang Segera Buka Penjaringan Caleg


Purwakarta, Jatiluhuronline.com
– Pemilu legislatif akan digelar pada tahun 2024 mendatang. Meski waktu yang tersedia masih relatif panjang, namun beragam aktif itas politik sudah mulai dilakukan oleh sejumlah partai politik. Tak terkecuali Partai Bulan Bintang. 

Partai yang berdiri pada tahun 1998 dan mengusung ideologi Islam moderat ini tak ketinggalan mulai melakukan sejumlah langkah strategis, diantaranya konsolidasi menyeluruh terhadap jejaring partai disemua tingkatan. Upaya konsolidasi tersebut terlihat dilakukan oleh Ketua Badan Pemenangan Pemilu (BAPPILU) Pusat PBB Hilman Indra dengan mengunjungi langsung kantor DPC di sejumlah daerah. Ditemui saat melakukan kunjungan ke kantor DPC PBB Kabupaten Purwakarta. Sabtu (14/8/2021).

Hilman menyampaikan bahwa Bappilu Pusat PBB dalam pekan ini melakukan road show ke sejumlah daerah di Provinsi Jawa Barat dan JawaTengah. 

"Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan bahwa infrastruktur partai di daerah masih eksis dan berjalan efektif. Alhamdulillah banyak hal positif yang kami temukan dalam kunjungan ke daerah-daerah tersebut” ungkap Hilman.

Dalam arahannya dihadapan jajaran pengurus DPC PBB dan Bappilu Cabang Purwakarta Hilman menyampaikan pentingnya pembentukan infrastruktur partai hingga tingkat paling bawah.

“Keberadaan infrastruktur partai adalah syarat mutlak untuk pemenangan partai. Oleh karenanya, tidak bisa ditawar-tawar lagi kita harus all-out bekerja keras mewujudkannya.” Ujar Anggota DPRRI periode 2004-2009 ini.

Diungkapkan Hilman bahwa kehadirannya diPurwakarta juga sekaligus dalam rangka penyerahan SK Kepengurusan Bappilu Cabang Purwakarta.

“Bappilu Pusat memang sedang fokus pada pembentukan Bappilu di daerah. Hal ini sejalan dengan program DPP PBB yang akan segera melaksanakan proses penjaringan Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) PBB untuk Pileg 2024 dimana secara teknis prosesnya merupakan tugas dan tanggung jawab Bappilu sesuai tingkatannya masing-masing.” Lanjut Hilman. 

Hilman berharap agar daerah yang belum membentuk kepengurusan Bappilu segera melakukan pembentukan agar seluruh tahapan rekrutmen Caleg bisa terlaksana dengan baik serta program-program pemenangan partai dapat berjalan sebagaimana mestinya. Terkait dengan kualifikasi Caleg yang hendak direkrut PBB Hilman mengungkapkan bahwa Bappilu telah menentukan kriteria dan kualifikasi Bacaleg.

“Semuanya dijelaskan di Juklak dan Juknis Rekrutmen Caleg yang sudah kami susun. Pada prinsipnya, PBB bersifat terbuka untuk menerima Bacaleg dari internal maupun eksternal selama mereka memiliki visi dan misi yang sejalan dengan Partai.”terang Hilman.

Pada kesempatan yang sama Ketua DPC PBB Purwakarta Mohammad Ridwan menyampaikan kesiapannya dalam melaksanakan intruksi partai. Ridwan optimis bahwa suara PBB di Purwakarta akan meningkat signifikan di Pileg mendatang.

“Kami punya sejarah memiliki anggota DPRD pada 1999 dan 2004. Karena itu kami akan berupaya keras mengembalikan kejayaan PBB di bumi Purwakarta dan kembali mendudukan kader-kader terbaik kami di DPRD Purwakarta.” Tegas Ridwan.

“Kami yakin konsep pemenangan yang dicanangkan oleh Bappilu Pusat akan mendorong PBB mampu meraih kemenangan di Pemilu mendatang.” Pungkas Ridwan optimis. (rd/jto)

SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER

0 Response to "Partai Bulan Bintang Segera Buka Penjaringan Caleg"

Posting Komentar