Inalillahi, 4 Orang Jadi Korban Robohnya Bangunan Kandang

Jatiluhuronline, Subang - 4 orang warga Kampung Ciomas Desa Karangmukti Kecamatan Cipeundeuy, jadi korban robohnya kandang ayam milik Salim. Yang diakibatkan angin puting beliung, saat hujan turun Senin (25/10/2021) petang.

Reruntuhan bangunan kandang menimpa korban saat berteduh, para korban tidak sempat menyelamatkan diri karena situasi diluar kandang hujan sedang deras. 

Informasi yang dihimpun Jatiluhironline dari berbagai sumber dilapangan menyebutkan, tercatat 1 orang meninggal dunia atas nama Rusmin (63). 1 orang patah tulang pinggul atas nama Acut  (60), serta 2 orang luka lecet atas nama Asum (53) dan Nurman (40). Semuanya warga Dusun Ciomas Rt. 007 Rw. 004 Desa Karangmukti

"Kejadiannya satu jam yang lalu, sekitar pukul 3 sorean. Lokasi kandang disebelah timur kawasan pemukiman, para korban sedang berteduh sepulang dari kebun." Ungkap Cito, warga Ciomas.

Evakuasi korban dilakukan warga bergotong royong, sambil mengangkat material yang menimpa korban. Nampak petugas keamanan dan pihak PLN, terlihat ditempat kejadian bencana. Untuk mengamankan lokasi, dan membantu warga.(Rta/***)

SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER

0 Response to "Inalillahi, 4 Orang Jadi Korban Robohnya Bangunan Kandang"

Posting Komentar