Sekretaris PP Muhamadiyah, Laksanakan Peletakan Batu Pertama di Purwakarta

Jatiluhuronline, Purwakarta - Sekretaris Umum Pengurus Pusat (PP) Muhammadiyah Prof. Dr. Abdul Mu'ti, M.Ed, menghadiri peletakan batu pertama (ground breaking) Pondok Modern Darussalam Muhammadiyah Purwakarta. Yang berlokasi di Kampung Rawamekar, Kelurahan Tegalmunjul, Purwakarta, Minggu (21/01/2024).

Pada kesempatan itu, ia berpesan kepada para hadirin. Agar dalam membangun pondok itu harus dicari wasilahnya, dan berjuang, jangan hanya duduk manis.

"Setelah peletakan batu pertama Pondok Modern Darussalam Muhammadiyah ini, diharapkan pembangunannya dapat terus berlanjut. Dan memenuhi aspirasi masyarakat, yang ingin putra-putrinya belajar di pondok Muhammadiyah ini," kata Prof. Abdul Mu'ti.

Seperti yang terlihat saat ini, memang kondisinya masih sederhana dan masih sangat terbatas. 

"Mudah-mudahan bisa mendapatkan dukungan dari berbagai pihak, terutama hamba-hamba Allah yang memang ingin berkontribusi untuk berinfak. Agar pembangunan ini dapat berjalan dengan cepat, dan sesuai dengan rencana," ujarnya.

Prof. Abdul Mu'ti juga berharap, Pondok Modern Darussalam Muhammadiyah Purwakarta dapat dikembangkan. Menjadi layanan pendidikan, yang mudah-mudahan memenuhi harapan dan aspirasi masyarakat akan pendidikan berkualitas. (***/DJ)


SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER

0 Response to "Sekretaris PP Muhamadiyah, Laksanakan Peletakan Batu Pertama di Purwakarta"

Posting Komentar