Kecamatan Bojong, Gelar Giat Ramadhan Berbagi Takjil Usai Hujan

Jatiluhuronline, Purwakarta - Gelaran acara hasil inisiasi kebersamaan, yang dilaksanakan oleh semua unsur pemangku kepentingan (Stakeholder) yang ada di wilayah Kecamatan Bojong. Apdesi, MUI, KUA, NU, para Alim Ulama, Tokoh Agama Kecamatan Bojong. Yang hadir dalam rangka, Gebyar Giat Ramadhan di Kecamatan Bojong Kabupaten Purwakarta.

Dalam Rangkaian Gebyar Giat Ramadhan Kecamatan Bojong ini, dimulai dengan pembagian takjil buat masyarakat atau pengendara yang melewati jalan Kantor Kecamatan dan Mapolsek Bojong. Kemudian buka bersama, yang dilanjutkan dengan taraweh keliling di Masjid Jalan Cagak, Desa Cipeundeuy Kecamatan Bojong Kabupaten Purwakarta.

Camat Bojong, Heru Agus Riyanto, S. STP, M.Si ditemui Jatiluhuronline saat hujan reda. Dimana sebelumnya hujan turun sangat deras diwilayah sekitar Kecamatan Bojong, Kamis(28/03/2024). Beliau mengucapkan alhamdulillah, apabila sudah mempunyai niat apapun yang terjadi, tidak akan mematahkan semangat. Meskipun hujan turun, untuk membagikan takjil saat mereda. Sehingga bisa dibagikan langsung takjilnya, di depan Kecamatan dan Mapolsek Bojong. 

Walaupun sebelumnya ada rencana, jika hujan masih belum reda, akan membagikan takjil dor to dor di berikan kepada Pesantren ataupun Majlis taklim. Yang memang disana berkumpul banyak orang, sehingga takjil tetap bisa bermanfaat dan berkah bagi yang sudah memberikan sumbangsihnya. Dalam kegiatan bagi - bagi takjil, pada sore hari itu.

"Untuk pembagian takjil kali ini, ada sekitar 700 bungkus. Saya rasakan di Wilayah Kecamatan Bojong ini sangat kompak, baik itu dari Tiga Pilar. Apdesi, MUI, KUA, NU, para Alim Ulama,Tokoh Agama Kecamatan Bojong. Dan saya harapkan, kekompakan ini juga bisa tumbuh di dalam kegiatan - kegiatan yang berkaitan dengan program - program Pemerintahan yang ada di Wilayah Kecamatan Bojong." Pungkas Heru. (***/DJJ)

SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER

0 Response to "Kecamatan Bojong, Gelar Giat Ramadhan Berbagi Takjil Usai Hujan"

Posting Komentar