Taman Citra Resmi Purwakarta

Taman Citra Resmi (Purwakarta Tourism)
Pariwisata, Jatiluhuronline.com - Taman ini masih satu lokasi dengan Taman Sri Baduga (Situ Buleud). Letak taman ini berhadapan dengan patung badak yang menjadi ikon Situ Buleud dan ada lukisan dinding (relief) yang menceritakan perjuangan seorang wanita Sunda. Taman ini memiliki keindahan taman yang dihiasi bunga-bunga cantik.

Bagi urang Sunda, nama Dyah Pitaloka Citraresmi tentu sudah tidak asing lagi. Putri Sunda yang terkait dengan sejarah Perang Bubat ini kini diabadikan menjadi taman cantik di Purwakarta, Taman Citra Resmi. Dengan patung badak putih sebagai simbol Purwakarta, dikelilingi oleh cantiknya bunga-bunga, Taman Citra Resmi seolah berkata bahwa kita tidak boleh melupakan sejarah, apalagi sejarah Sunda yang semakin hari semakin dilupakan oleh anak muda.

Di taman Citra Resmi, pengunjung bisa menikmati keindahan kota Purwakarta, bersantai menikmati orang yang berlalu lalang dan juga berfoto dengan latar belakang taman yang elok dan patung kuda menjulang yang diapit gapura, sambil menyaksikan keindahan matahari terbenam. Udara yang segar dan penataan yang rapi membuat masyarakat betah duduk-duduk sambil mengobrol di taman ini. Meskipun untuk masuk ke dalam taman tidak dipungut biaya, tetapi pengunjung wajib membuang sampah pada tempatnya dan menjaga tumbuhan yang tertata rapi dengan tidak menginjak rumpu

Keindahan Taman Citra Resmi tentu dapat menjadi pilihan bagi Sahabat Purwakarta untuk ber-selfie ria sebelum memasuki Taman Sri Baduga. Dan, jangan heran jika banyak terlihat anak muda berlari pagi di hari Minggu di kisaran Taman Citra Resmi. Karena bagi anak-anak muda Purwakarta, kisaran Citra Resmi memang terkenal sebagai tempat berolah raga pagi. Wah, kapan nih kita lari bareng?

SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER

0 Response to "Taman Citra Resmi Purwakarta"

Posting Komentar